Spiga

ARUNG JERAM

Rekan2, sekitar tiga bulan yang lalu, saya bersama beberapa teman mencoba melakukan suatu kegiatan yang agak berbeda. Keluar dari rutinitas, yaitu mencoba olahraga ’arung jeram’, di sungai citarik.

Melakukan aktivitas arung jeram ternyata sangat mengasyikkan. Banyak tantangan tak terduga selama perjalanan yang memakan waktu sekitar 3 jam. Ditengah perjalanan, kami sempat berhenti untuk menikmati kelapa muda.

Beberapa pelajaran yang dapat saya ambil dari aktivitas arung jeram ini antara lain:

  • Melatih berpikir out of the box.
  • Melatih mental untuk siap dalam menghadapi tantangan.
  • Melatih kewaspadaan. Dari awal hingga akhir perjalanan, kita tidak boleh lengah sedikit pun, karena cukup banyak hal-hal tak terduga bisa saja terjadi.
  • Pentingnya team bulding. Setidaknya setiap peserta harus saling menjaga keseimbangan & saling membantu agar temannya jangan sampai terjatuh.
  • Taat pada pimpinan. Setiap anggota tim harus patuh & mengerjakan apa yang diperintahkan oleh pimpinan perahu, karena jika tidak dapat membuat perahu oleng atau bahkan terbalik
  • Melatih diri untuk selaras dan harmonis dengan alam. Tidak boleh ada kesombongan sedikitpun dalam hati kita. Karena di saat seperti itu, terasa sekali betapa kecilnya kita di hadapan Allah SWT, Sang Maha Pencipta alam semesta ini.

Itulah sekelumit pengalaman yang bisa saya sharing. Saya anjurkan, sesekali coba lah melakukan aktivitas yang di luar kebiasaan, terutama kegiatan di alam bebas.

Mungkin rekan2 Komunitas TDA maupun JPMI ada yang mencoba beramai2 ? Kalau ada ajak2 saya ya !


Saya duduk di bagian depan, sebelah kanan

0 komentar: